
Mari kita bantu para penghafal Al-Quran Untuk menu terbaik dalam buka puasa Senin dan Kamis
Puasa adalah ibadah istimewa. Dalam hadis qudsi diterangkan, setiap amal kebaikan manusia akan dilipatgandakan dengan 10 kebaikan yang semisal hingga 700 kali lipat, kecuali amal puasa. Allah berfirman, “Puasa tersebut untuk-Ku dan Aku sendiri yang akan membalasnya”. Tidak jarang para santri yang berasal dari beberapa daerah di Indonesia ini berbuka puasa dengan menu seadanya, padahal mereka membutuhkan asupan gizi yang baik untuk meningkatkan kemampuan menghafal.
